by

Indihome Berikan Kontribusi 50 Persen untuk Kinerja Telkom

-Ekbis, Featured-2,745 views

JAYAPURA (PAPOS) – Manajemen Telkom Papua mencatat kontribusi Indihome mencapai 50 persen untuk kinerja Telkom

Manager Consumer  Servis Telkom Papua, Abubakar Bugis mengatakan, sampai bulan Mei 2019, jumlah pelanggan Telkom mencapai 2.000, sementara per 27 Mei 2019 sejak diluncurkan pada tahun 2015, jumlah pelanggan telah mencapai 38.439.

“Jika dibandingkan pada Maret 2019, jumlah pelanggan baru mencapai 35.000, hanya selang waktu 2 bulan sudah mencapai 38.439 pelanggan, artinya peminat Indihome cukup banyak dengan pembangunan yang belum begitu optimal. Kalau sudah optimal pembangunannya, lebih banyak lagi peminatnya, “ujar Abubakar.

Ditambahkan, pihaknya menargetkan 22.000 pelanggan baru sampai akhir tahun 2019. Pihaknya mengaku optimis target tercapai lantaran melihat peminat Indihome cukup tinggi.

“Target kami 22.000 pelanggan baru baik yang migrasi dan baru, dari hasil survey ada sekitar 33.000 demand yang kita bangun,” ucapnya.

Sementara itu, pelanggan Indihome Telkom terbanyak di wilayah Abepura, Jayapura dan Sentani sekitar 41 persen dari jumlah pelanggan yang ada. Untuk wilayah Distrik Muara Tami, Kota Jayapura, potensi pasang baru kurang lebih 6.000 pelanggan. (Syahriah)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *