by

Minggu Ini, PB.PON Gelar CdM Meeting

JAYAPURA [PAPOS] – Untuk mensukseskan pelaksanaan ivent olahraga nasional empat tahunan di Provinsi Papua, PB PON XX 2020 Papua akan menggelar Chef de Mission (CdM) meeting minggu ini mulai 13-15 Februari, di Kabupaten Jayapura, Papua.

Ketua Harian PB PON Papua, Yunus Wonda kepada wartawan di Jayapura, Senin (10/2) mengatakan, CdM meeting akan dihadiri seluruh kontingen se-Indonesia.

“Dalam CdM meeting tersebut akan dipaparkan kesiapan Papua sebagai tuan rumah PON Papua,” Kata Yunus Wonda.

Ia menjelaskan kegiatan CdM meeting ini sangat penting untuk memberikan kepastian dan meyakinkan kepada seluruh peserta kontingen bahwa Papua sudah siap menjadi tuan rumah PON.

“Dalam CdM ini kita memberikan penjelasan kepada kontingan tentang layanan dan kondisi terkini fasilitas pertandingan yang telah disiapkan tuan rumah, mulai dari transportasi, akomodasi penginapan, konsumsi hingga fasilitas pertandingan,” ucapnya.

Dalam CdM tersebut, pihaknya juga akan menjelaskan secara detail teknis penyelenggaraan PON XIX yang akan diberlangsung di Kabupaten Mimika, Merauke dan Kota/Kabupaten Jayapura.

Yunus menambahkan, dari sisi penyiapan infrastruktur akan disampaikan oleh Pemerintah Provinsi Papua, sementara PB PON selaku panitia penyelenggara akan dipaparkan progres kesiapannya.

“sejauh ini persiapan PB PON sudah berjalan dengan baik. Bahkan, dari masing-masing bidang sudah bekerja sangat luar biasa sesuai dengan tupoksinya,”katanya.

Sementara ketua panitia CdM Meeting, Longginus Sangur mengatakan, panitia sudah bekerja maksimal menyiapkan kegiatan ini.

Dimana, peserta dari 34 provinsi akan mengutus 3 orang, dan proses registrasi peserta secara online.

“Kami panitia ingin registrasi peserta secara online, ini juga sebagai uji coba bagi teman-teman panitia PB PON Bidang IT,” ujarnya.

Longginus menegaskan, guna memberikan pelayanan terbaik kepada semua peserta rapat CdM, panitia akan fasilitasi seluruh peserta ke venue PON XX di Kabupaten/Kota Jayapura.

“Guna memberikan kepuasan kepada para peserta rapat CdM, kita akan memberikan pelayanan terbaik mulai dari kedatangan, pembukaan, maupun saat berkunjung ke venue nanti,” tuturnya.

Diketahui, PON XX Tahun 2020 di Papua akan mempertandingkan 37 cabang olahraga, 56 disiplin dan 679 nomor pertandingan. Dalam penyelenggaraanya, cabor-cabor tersebut bakal terbagi dalam tiga klaster, yakni klaste Kota Jayapura, Kabupaten Jayapura, Kabupaten Mimika dan klaster penyangga yakni Kabupaten Merauke.[tho]

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

News Feed