JAYAPURA (PAPOS) – Ribuan warga Kota Jayapura juga simpatisan dan para relawan pemenangan Kaka Besar Paulus Waterpauw, tumpah ruah memadati area Car Free Day, Holtekamp, Kota Jayapura, Sabtu (20/7/2024) untuk melakukan senam bersama, dengan taqline Senam Menyala Bersama Mace For PW.
Dinominasi warna putih kuning, warga dan relawan pemenangan Kaka Besar Paulus Waterpauw tiba di lokasi senam sejak pukul 06.00 wit. Kegiatan diawali dengan jalan santai di area Car Free Day dilanjutkan dengan senam bersama dan pembagian doorprice.
“Jarang-jarang ada senam seperti ini diarea terbuka, apalagi banyak hadiah ya, doorprice nya, jadi kami semangat sekali, menyala Kaka Besar!,” kata Nana, peserta Senam Menyala Bersama Mace For PW.
Kaka Besar Paulus Waterpauw, yang diwakili oleh Ketua tim pemenangan Paulus Waterpauw, Jazarudin Sibulik mengapresiasi antusiasme warga yang memeriahkan senam Menyala Bersama Mace For PW.
“Apresiasi kepada seluruh mace for PW ini merupakan tonggak awal perjuangan kita, yang kita awali dari mace Papua,” tegas Paulus Waterpauw.