SENTANI – Pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Pendidikan membantu satu unit mobil dobol gardan jenis Hilux kepada para guru, baik guru SD, SMP dan SMU/SMK di Distrik Airu untuk digunakan dalam menunjang aktivitas pendidikan di wilayah tersebut.
“Bantuan mobil bagi para guru ini adalah bentuk pemenuhan janji kami kepada para guru pada saat melakukan kunjungan kerja ke distrik Airu baru-baru ini.,” ujar Bupati Jayapura, Mathius Awoitauw, SE, M.Si disela-sela penyerahan mobil di halaman parkir bupati Gunung Merah Sentani, Senin (17/06).
Dimana dalam kunjungan tersebut para guru menyampaikan keluhannya yakni sulitnya mendapat alat transportasi untuk menunjang aktivitas para guru. Setelah menyampaikan keluhan para guru, bupati menyatakan dapat menyanggupinya dan Dinas Pendidikan Kabupate Jayapura sebagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) tekhnis bergerak cepat meresponnya.
Bupati berharap, dengan adanya sebuah unit kendaraan itu dapat memotivasi dalam pengabdian para guru di Distrik Airu. Dengan demikian, dunia pendidikan di distrik terjauh di Kabupaten Jayapura tersebut dapat maju dan memiliki kualitas yang baik.
Penyerahan kendaraan mobil operasional itu langsung diterima salah satu perwakilan guru dan disaksikan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Jayapura, Alpius Toam, ST, MMT dan sejumlah staf dinas pendidikan bersama para guru.
Dikatakan, terkadang kesulitan transportasi disaat pra guru melakukan perjalanan dari Distrik Airu ke wilayah kota atau sebaliknya, yang menyebabkan mereka tertunda sampai lama. Selain itu, biaya mahal dan kondisi jalan yang rusak hanya bisa digunakan dengan mobil dobol gardan menjadi tantangan tersendiri.
Ditempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Jayapura, Alpius Toam menjelaskan, dengan adanya bantuan ini akan lebih memaksimalkan kegiatan para guru-guru di Distrik Airu.
Mantan kepala sekolah SMK N 1 Hawai Sentani ini menambahkan, selain memberikan bantuan mobil operasional untuk guru ini, pihaknya juga memberikan dua unit motor tempel masing-masing-masing untuk SD Pagay dan SD Aurina.
“Yang diserahkan itu satu unit mobil operasional jenis pick up dobel cabin merk Toyota Hilux, untuk tujuh satuan pendidikan (Satdik) di Distrik Airu yakni, 1 SMP, 4 SD dan 3 PAUD,” jelasnya. (yan)
Comment